Studi Kasus

Geotekstil Perkuatan Polyfelt® PEC

Indonesia, Kalimantan Timur, Kutai Timur

Data Proyek

Proyek Dinding Vertikal
Lokasi Kalimantan Timur, Indonesia
Pemilik PT Kalimantan Prima Coal - Kalimatan Timur
Produk digunakan Polyfelt® PEC

tinjauan

PT Kaltim Prima Coal adalah salah satu perusahaan pertambangan terbesar di Indonesia. Sehubungan dengan perluasan operasi pertambangan, perusahaan memerlukan pembangunan dinding vertikal untuk sarana penanganan hasil pertambangan.

aplikasi

Konstruksi dinding vertikal dibuat dengan penutup berupa beronjong yang diisi batu dan perkuatan dibelakang beronjong menggunakan Polyfelt® PEC 150 dan PEC 200. Geotekstil nonwoven Polyfelt® TS 50 digunakan untuk membungkus agregat pada saluran drainase yang juga ditempatkan dibelakang beronjong untuk mencegah efek piping yang melalui batu. 
Geotekstil kuat tarik tinggi Polyfelt® PEC adalah geotekstil komposit yang terdiri dari benangbenang poliester berkekuatan tinggi dan geotekstil nonwoven dengan serat menerus. Benang-benang berkekuatan tinggi menyediakan kuat tarik yang diperlukan untuk perkuatan sedangkan getekstil nonwoven  menyediakan drainase searah bidang dan gesekan antar muka yang optimum antara material perkuatan dan tanah.

Sehubungan dengan tidak tersedianya material timbunan tanah yang bergranular baik di lokasi proyek, maka perancangan menggunakan tanah residual yang mempunyai persentase butiran halus yang tinggi sebagai material timbunan. Kemampuan untuk berinteraksi dan memperkuat tanah jenis tersebut yang dimiliki oleh PEC adalah menjadi faktor penentu sehingga
dipilih sebagai material perkuatan. Paket  selengkapnya yang terdiri dari beronjong batu, tanah residual dan perkuatan Polyfelt® PEC adalah pilihan dengan biaya paling efektif dibandingkan dengan pilihan lainnya.

pemasangan

Sebelum menggelar geotekstil perkuatan Polyfelt® PEC, rangka kerja dengan kepadatan baik telah disiapkan, kemudian geotekstil kuat tarik tinggi Polyfelt® PEC digelar dengan bagian benang menghadap ke bawah. Penegangan awal geotekstil kuat tarik tinggi Polyfelt® PEC dilakukan dengan menempatkannya pada parit kedalaman 200 mm x lebar 300 m dan ditimbun. Penyambungan geotekstil kuat tarik tinggi Polyfelt® PEC dilakukan dengan menjahit atau saling tindih 300 mm. Material timbunan dipadatkan dengan compactor 10 ton untuk mencapai 90% kepadatan standar proctorTamping compactor digunakan untuk memadatkan bagian ujung kotak beronjong. Spasi jarak vertikal dari tiap lapisan geotekstil kuat tarik tinggi Polyfelt® PEC adalah 0,5 meter. Pemasangan telah berhasil dilaksanakan dalam jangka waktu dan biaya sesuai anggaran.

Geotekstil Perkuatan Polyfelt® PEC - Dinding Vertikal

TenCate Geosynthetics Asia
Kirim email +6221 782 8963